ENDE,Arahntt.com- Emanuel Melkiades Laka Lena bertekad menjadikan RS Pratama Tanah Li jadi rumah sakit rujukan di wilayah utara Kabupaten Ende,
Melki Laka Lena mengatakan itu saat melakukan kunjungan kerja atau kunker di Rumah Sakit (RS) Pratama Tanah Li, Ende, Kamis 11 Juli 2024 pagi. Menurut dia, kunker yang dilakukan itu dalam rangka melihat langsung kondisi rumah sakit, serta mendengar keluhan para nakes yang bertugas di sana.
Melki Laka Lena menyebut, para nakes mengeluhkan tenaga dokter anak, dokter umum, dokter kandungan dan dokter penyakit dalam yang tidak ada. “Karena tidak ada tenaga dokter yang cukup, maka RS ini tidak bisa melayani pasien secara maksimal,” ujarnya
, Ketua DPD I Golkar NTT ini berjanji segera memenuhi kebutuhan RS sebelum akhir masa jabatannya sebagai anggota DPR RI. “Saya harap RS ini jadi rumah sakit rujukan untuk melayani masyarakat di wilayah Utara sesuai semangat awal rumah sakit ini berdiri,” jelasnya.
Untuk diketahui, sejak menjadi pimpinan Komisi IX DPR RI, Melki Laka Lena sangat gigih memperjuangkan ketersediaan fasilitas kesehatan di Provinsi NTT. Hasilnya, banyak rumah sakit baru yang telah dibangun.
Bukan hanya fasilitas kesehatan yang diperjuangkan, tetapi Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya di bidang kesehatan juga tak luput dari perjuangan Melki.
Saat kunker di RS Pratama Tanah Li, Melki Laka Lena di dampingi Ketua DPD II Golkar Kabupaten Ende, Heri Wadhi. Selain itu, ada juga dua orang anggota DPRD Kabupaten Ende, Megy Sigasare dan Martinus Tata yang turut mendampingi Melki Laka Lena.(EK/LLT/tim)